Usaha kecil menengah merupakan usaha yang saat ini tengah gencar di kembangkan oleh masyarakat baik secara individu atau pun bekerja sama dengan pemerintah dalam proses pengembangannya.
Pemerintah saat ini telah menyediakan berbagai platform yang berguna untuk masyarakat yang ingin mengembangkan bisnis UKM.
Modal merupakan hal penting dalam mengembangkan suatu usaha. Usaha kecil dalam bentuk apapun pasti memerlukan modal awal.
Modal awal untuk UKM tidak perlu besar asalkan cukup untuk memulai usaha.
Bagi Anda yang ingin memulai bisnis UKM, namun terkendala dengan modal, berikut ini adalah peluang bisnis UKM dengan modal kecil yang dapat Anda coba.
Bisnis UKM Bimbingan Belajar
Memulai suatu bisnis pada ranah pendidikan memang tidak memerlukan modal yang banyak.
Berbekal ilmu yang dimiliki, maka Anda bisa menghasilkan uang dari jasa tersebut. Terlebih lagi, jika Anda memiliki kemampuan komunikasi dan mengajar yang baik, maka bisnis bimbingan belajar Anda akan banyak di cari.
Kunci dalam pengembangan bisnis ini adalah bekali diri dengan kemampuan yang besar dan banyak sehingga akan memberikan pengalaman belajar yang berbeda pada anak didik.
Selain itu, Anda bisa memulai dengan mematok tarif setiap jam untuk setiap anak. Sesuaikan pula dengan jenjang dan pengajaran yang Anda berikan.
Saat ini peluang usaha kecil menengah pada ranah pendidikan memang sangat di gandrungi. Hal tersebut terbukti dengan adanya lembaga pendidikan bimbingan belajar yang hampir rata dan tersebar di seluruh daerah.
Meskipun melalui persaingan yang ketat, bisnis UKM jenis ini nyatanya menjadi bisnis dengan jumlah peminat paling banyak.
Bimbingan belajar dalam hal ini adalah bimbel rumahan. Sehingga siswa yang diajar jumlahnya juga terbatas.
Jika Anda mampu konsisten dan mengolah bimbingan belajar, maka bukan suatu hal yang tak mungkin jika suatu saat Anda mampu mendirikan lembaga pendidikan sendiri.
Mau jalani bisnis online dengan mudah dan tanpa modal? Yok, gabung jadi reseller Bisnis UKM!
Raih potensi penghasilan sesuai dengan keinginan, bisa dilakuakn di mana saja dan kapan saja. Klik di bawah ini untuk mendaftar.
Tempat Pengisian Ulang Air Minum
Tempat pengisian ulang air minum merupakan bentuk usaha kecil menengah yang tak butuh banyak modal.
Bisnis ini juga sedang marak di lakukan khususnya di wilayah perkotaan yang sedang mengalami krisis air bersih. Krisis air bersih menjadikan masyarakat mau tidak mau harus membeli air kemasan isi ulang.
Anda bisa menggunakan ruangan yang tidak terpakai untuk menempatkan mesin yang digunakan untuk menyaring dan mengisi air.
Umumnya untuk galon berharga senilai 5000 hingga 7000. Jika Anda mencoba untuk mengembangkan bisnis ini, maka mungkin saja Anda mendapatkan keuntungan yang besar.
Selain itu, sekarang juga banyak tempat air minum yang menyediakan layanan pesan antar tentunya dengan tambahan harga, sehingga akan memberikan hasil yang lebih.
Bisnis air minum adalah bisnis yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan harian.
Anda tinggal memanfaatkan air bersih yang ada di sekitar untuk di olah dengan berbagai penyaringan sehingga dapat memenuhi standar untuk di jadikan air minum.
Peluang UKM Katering
Peluang bisnis UKM yang selanjutnya adalah Katering. Katering merupakan bisnis UKM pada bidang kuliner yang saat ini tengah banyak berkembang di masyarakat.
Hadirnya bisnis ini turut memberikan kemudahan bagi setiap orang yang hendak melakukan acara sedangkan memiliki tenaga yang terbatas untuk menyiapkan hidangan.
Dengan begitu, mereka akan tertarik untuk melakukan pemesanan makanan.
Para pelaku usaha ini juga tidak memerlukan banyak modal. Modal dapat diperoleh dari uang muka yang diberikan oleh si pemesan.
Dengan hanya berbekal kemampuan memasak, maka Anda dapat melakukan bisnis katering. Proses berbisnis dalam katering ini adalah harian, sehingga Anda dapat melayani pemesanan makanan harian dalam jumlah yang sewajarnya saja.
Bisnis ini sangat marak dilakukan khususnya di tengah kota besar yang mayoritas masyarakatnya adalah masyarakat pekerja.
Apabila mereka menyelenggarakan acara seperti hajatan dan sebagainya, mereka akan menggunakan jasa katering dalam pemenuhan konsumsi hidangannya.
Jasa katering sangat diminati karena terbukti lebih praktis. Hanya dengan membayar, maka para konsumen akan mendapatkan berbagai makanan dan hidangan untuk acara yang diselenggarakan dan tidak membutuhkan waktu yang lama untuk berbelanja atau memasak dan mengolah makanan.
Penjahit Pakaian Satuan
Menjadi penjahit pakaian juga merupakan salah satu pelung bisnis kecil menengah yang menguntungkan dengan modal tidak terlalu besar.
Menjadi penjahit, Anda hanya harus memiliki kemampuan dalam membuat baju paling minim adalah kemampuan dalam memperbaiki baju yang rusak atau sobek.
Modal yang dibutuhkan dalam usaha ini adalah mesin jahit. Selain itu, Anda hanya harus memiliki kemampuan menjahit pakaian yang bagus.
Terkait dengan kain umumnya para pelanggan akan langsung memberikan kain beserta dengan contoh model baju yang di inginkan. Sehingga Anda hanya bekerja dalam proses pembuatan baju sesuai dengan keinginan pelanggan.
Penjahit satuan merupakan bisnis yang banyak di kembangkan oleh para ibu rumah tangga yang memiliki bakat menjahit.
Bisnis ini dapat Anda lakukan di rumah selama memiliki mesin jahit yang dapat digunakan.
Berkaitan dengan keuntungan yang Anda dapatkan juga lumayan. Karena untuk satu potong pakaian saja kadang dihargai dengan harga 70 hingga 80 ribu.
Harga tersebut bergantung dengan tingkat kesulitan dan besaran pakaian yang di buat serta aksesoris yang ditambahkan dalam pembuatan pakaian tersebut.
Jika satu hari saja para penjahit dapat menghasilkan 2 hingga 3 potong pakaian, maka omset pendapatan dalam satu hari bisa mencapai 200 ribu rupiah.
Pendapatan tersebut merupakan pendapatan yang besar untuk usaha kecil menengah. Bisa Anda berkaloborasi dengan konveksi Solo dan kaos Solo
Bisnis UKM Berjualan Online
Jualan online merupakan bisnis UKM yang saat ini sedang banyak peminatnya. Anda dapat berjualan online sebagai reseller yang tidak membutuhkan modal, atau berjualan online dengan melakukan stok barang yang pastinya membutuhkan modal.
Meskipun jualan online membutuhkan modal, tetapi pengeluaran modalnya bukanlah modal yang besar.
Bahkan juga ada yang berjualan online tanpa keluar modal. Sistemnya yaitu dengan menggunakan uang konsumen langsung.
Pemesanan barang dapat dilakukan jika konsumen memberikan uang terlebih dahulu, maka barang bisa langsung diproses. Sistem yang seperti ini, adalah sistem yang saat ini banyak di gunakan oleh para pengembang bisnis UKM.
Nah, apabila Anda ingin berbisnis online tanpa modal, Anda dapat menjadi reseller Bisnis UKM.
Dengan menjadi reseller Bisnis UKM, Anda akan mendapatkan penghasilan sesuai dengan keinginan.
Selain itu, Anda tidak perlu memikirkan stok barang ataupun pengiriman. Karena semuanya telah Bisnis UKM atur.
Untuk mendaftar menjadi reseller, silahkan untuk klik Daftar Reseller Bisnis UKM Gratis di bawah ini.
Demikianlah informasi mengenai peluang bisnis usaha kecil menengah yang tidak memerlukan modal besar.
Bisnis UKM dapat Anda lakukan meski dengan modal yang terbatas, asalkan pelaku UKM tahu bagaimana kondisi pasar dan memiliki strategi yang tepat dalam proses usaha.
Bisnis UKM saat ini memang banyak peminatnya termasuk oleh para pengembang usaha. Hal tersebut karena keuntungan dari bisnis jenis ini juga tergolong besar dan menggiurkan.
Apabila Anda ingin berbisnis online dan menjadi reseller, silahkan untuk bergabung menjadi reseller Bisnis UKM.
Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Anda, silahkan untuk share artikel ini agar orang lain juga dapat mengetahui peluang bisnis UKM. Siapa tahu mereka berminat ingin menjalankannya.
Untuk membaca artikel menarik tentang bisnis lainnya, Anda dapat mengunjungi situs blog Bisnis UKM.