svgLiveChat
Close

By Solo Kitchenset Agustus 2, 2014 In Kontraktor

Ladang Uang Baru di Internet, Google Helpouts

Google meluncurkan layanan baru bernama Google helpouts. Layanan yang satu ini merupakan sebuah marketplace berbasis video how-to. Disana ada provider yang menyediakan konsultasi sesuai keahlian yang dimilikinya. Bagi yang berminat, bisa membayar sesuai dengan tarif yang ditetapkan oleh para provider.

Ragam konsultasi yang tersedia beragam, mulai dari musik, komputer, memasak, pendidikan, fashion dan kecantikan, fitnes, kesehatan, sampai soal berkebun. Sampai saat ini tak kurang dari 1000 provider yang sudah menyediakan diri menjual “keahliannya”.

Yang berminat bisa mendaftar untuk membuat janji atau pun mengikuti jadwal dari provider. Anda bisa menggunakan web cam untuk bertanya langsung kepada provider mengenai hal yang ingin anda tanyakan. Anda bisa menggunakn google plus untuk login. Untuk pembayarannya menggunakan google wallet, dan menggunakan google hangouts untuk interaksi video.

jasa-pembuatan-website-solo-desain-google helpoutsProvider ada yang mematok tarif berdasarkan menit, ada juga yang berdasarkan per helpout. Dari tarif tersebut, Google mengambil jatah 20%, sedang sisanya menjadi milik provider. Google juga menyediakan garansi uang kembali bagi yang tak puas.

Sayangnya, provider yang ada saat ini masih terbatas buat yang diundang, dan sejauh ini baru dari negara Amerika Serikat, Inggris, Kanada, Irlandia, Selandia Baru dan Australia.

Namun paling tidak, ada hal penting yang bisa kita catat bahwa bisnis informasi tak ada habisnya. Para provider itu menyediakan jasa konsultasi terhadap keahlian yang dimilikinya. Potensi itu yang coba dijembatani oleh Google helpouts. Harapannya, akan lebih banyak lagi orang bisa saling bantu menularkan keahliannya atau membantu menjawab persoalan yang selama ini dialami orang lain. Meski masalahnya mungkin dianggap sepele, tapi sebenarnya banyak orang lain di belahan dunia lainnya yang kesulitan mengatasi hal itu.

Hal penting lainnya bagi para pebisnis internet seperti kita, dari kategori layanan yang tersedia, kita bisa lakukan riset niche. Banyak niche yang bisa kita temukan dan kembangkan sendiri.

Dan yang prinsip lagi, keahlian anda pun bisa dijadikan ladang uang. Bahkan anda pun bisa membantu orang yang nun jauh di sana, sekalipun terpisah jarak yang ribuan kilometer, anda bisa menjadi konsultan yang membantu menyelesaikan masalah yang mereka hadapi.

 

Layanan Solo Desain :

Jasa Toko Online Jasa Web DesainJasa Optimasi Website Jasa Media Social Marketing Jasa Internet Marketing – Jasa Optimasi Toko OnlineKursus Web Desain Kursus Toko Online Kursus Socialmedia MarketingJasa Toko Online Murah Jasa Desain Web SoloJasa desain GrafisJasa SEOJasa Pembuatan Web PemerintahJasa Pembuatan Web SekolahJasa Pembuatan Web PerusahaanJasa Optimasi Social Media

Leave a reply